Gerakan hemat energi yang sedang digalakkan akhir-akhir ini menjadi salah satu isu penting yang harus diterapkan di kehidupan sehari-hari. Energi yang lama kelamaan menipis cadangannya, mengharuskan kita untuk dapat membiasakan hidup hemat. Seperti hemat penggunaan listrik, hemat penggunaan air, dan hemat energi yang lain. Dalam melakukan penghematan air, bentuk dan kondisi kamar mandi sedikit banyak mempengaruhi pengguna kamar mandi dalam mengkonsumsi air.
Sebagai contoh, kamar mandi yang tidak terdapat bak untuk menampung air dibandingkan dengan kamar mandi yang hanya terdapat shower, maka penggunaan airnya akan jauh lebih boros kamar mandi yang memiliki bak air. Untuk itu, rumah-rumah dan bangunan yang modern pada umumnya sudah meniadakan adanya bak air ini dan menggantinya dengan shower. Demikian juga dengan penggunaan kloset dan perkakas kamar mandi lainnya. Ini akan memungkinkan pengguna kamar mandi akan lebih memperhatikan penggunaan air, dikarenakan desain kamar mandi yang di set sebagai area kering.
Apalagi jika kamar mandi Anda berukuran kecil, maka dengan adanya shower tentu akan lebih efisien karena tidak memakan banyak ruang. Berikut akan disajikan beberapa tips dalam merancang desain interior kamar mandi mungil.
Untuk Anda yang ingin desain interior kamar mandi mungil yang efisien namun tetap elegan, hindari pemasangan bath up. Anggap saja fungsi bath up sudah tergantikan dengan adanya shower. Sehingga, desain kamar mandi mungil Anda cukup terdiri dari shower, cabinet, dan kloset. Dengan desain interior kamar mandi mungil, trik ini akan cocok untuk Anda gunakan jika Anda meniadakan dinding atau sekat untuk ruang shower. Gunakan saja tirai jika Anda menginginkan privasi di dalam ruang shower. Tirai juga dapat digulung ketika ruang shower tidak digunakan sehingga menimbulkan kesan lapang dan kamar mandi yang terang.
Trik yang dapat Anda gunakan lainnya adalah dengan menggunakan shower room transparan bagi desain interior kamar mandi mungil. Ini sangat efektif untuk kamar mandi minimalis dengan ukuran yang kecil. Kaca transparan akan menghadirkan suasana yang terang dan terbuka. Pun, kaca transparan ini juga dapat berfungsi sebagai sekat. Efek kamar mandi yang cerah akan nampak karena kaca tembus pandang dapat memantulkan cahaya.
Ruangan kamar mandi yang mungil, artinya Anda harus bisa memanfaatkan seluruh ruang dengan efisien. Tidak boleh ada space yang tersisa dan tidak terpakai. Shower room bisa diletakkan di sudut kamar mandi, dan posisinya berdampingan dengan rak akca minimalis. Sudut kamar mandi hanya digunakan untuk ruang shower, sedangkan sudut ruangan yang lain digunakan untuk meletakkan perlengkapan mandi.
Rak kaca dengan desain bertingkat akan menimbulkan kesan bahwa ruangan kamar mandi akan tampak rapi dan tidak ada space sisa, sehingga pemanfaatan ruangnya digunakan secara maksimal. Keberadaan shower room bukan hanya digunakan di kamar mandi yang memiliki ukuran luas, tetapi justru shower room ini sangat tepat digunakan untuk desain kamar mandi mungil. Solusi agar kebiasaan hidup hemat air dapat diterapkan dengan rancangan desain kamar mandi seperti ini. Walaupun shower room Anda tidak memakan banyak tempat, namun pastikan Anda memiliki cukup ruang agar bebas untuk bergerak dan tidak sempit saat mandi.
Deskripsi: Desain interior kamar mandi mungil yang cocok diterapkan untuk hunian dengan gaya rumah minimalis, dan memanfaatkan shower room sebagai solusi hemat air.
Deskripsi: Desain interior kamar mandi mungil yang cocok diterapkan untuk hunian dengan gaya rumah minimalis, dan memanfaatkan shower room sebagai solusi hemat air.
Kata Kuci:
desain kamar mandi minimalis 2x2
desain kamar mandi minimalis tanpa bathup
desain kamar mandi kecil sederhana
desain kamar mandi minimalis ukuran 2x1 5
desain kamar mandi biasa
desain keramik kamar mandi
kamar mandi minimalis ukuran 1x2
bentuk bentuk kamar mandi
0 Response to "Desain Interior Kamar Mandi Minimalis"
Post a Comment